TRAINING MOTIVASI


Selasa, 19 April 2022 Dalam rangka meningkatkan motivasi siswa kelas XII, pasca ujian sekolah diadakan training motivasi dengan tema Vibrasi “Spriritual-Neurasains” yang bertempat di Aula SMAN 1 Karanganyar, acara yang dimulai pada pukul 09.00 WIB memberikan antusiasme pada peserta yang mengikuti acara ini, Dimulai dengan sambutan Kepala sekolah Bapak Budi Rianto, S.Pd, M.Pd. diteruskan oleh motivator pada training motivasi kali ini adalah Bapak Hendri Unduh N, M.Pd, C.STMI, C.NNLP, beliau menjelaskan syarat motivasi berhasil :

1.    Do’a

2.    Terlibat secara utuh dengan praktik

3.    Konsentrasi harus dipertahankan

4.    Dipraktikan materi yang ada

Manfaatkan  proses oksidasi dengan cara bangun pada masa subuh. Pemarah yang bekerja adalah batang otak. Saat marah batang otak spaneng akan menghambat oksigen beredar ke otak sehingga sulit untuk memahami materi yang dipelajari. Ceria akan menyebabkan neuro yang banyak tersambung dan orang akan senang melakukan hal hal baru. Depresi berasal dari otak kecil, terjadi karena terbiasa meninggalkan masalah. Orang yang sering menghadapi masalah maka akan menjadi bijak. Dasar sukses adalah yakin yaitu hati tidak boleh ragu. /hum


Copyright © 2020 - 2026 SMA NEGERI 1 KARANGANYAR